Dalam merespon kesenjangan perhatian terhadap pendidikan kepada masyarakat pelosok, IMPS Koperti UIN Alauddin Makassar berinisiatif melaksanakan sebuah kegiatan guna mengimplementasikan Tri Dharma Perguruan Tinggi pada poin ketiga yakni Pengabdian Kepada Masyarakat.
Kegiatan ini diberi nama WISATA PENDIDIKAN dengan mengangkat tema "Menerapkan Jargon Belajar Berjuang Betaqwa dalam Konteks Pengabdian" yang dilaksanakan selama satu minggu, mulai dari tanggal 22-28 Februari 2021, di Dusun Waessuru, Desa Umpungeng, Kecamatan Lalabata, Kabupaten Soppeng.
Kegiatan tersebut dibuka langsung oleh Bapak Kepala Desa Umpungeng dalam hal ini Bapak Salahuddin, S.Ag. Pada pembukaan kegiatan dihadiri oleh para Kepala Dusun sedesa Umpungeng, Tokoh Agama, Tokoh Masyarakat dan Pemuda Dusun Waessuru. Dalam kegiatan ini juga masyarakat setempat sangat merespon baik terhadap kedatangan teman-teman dari IMPS Koperti UIN AM.
Ketua panitia, Andi Ahmad Diyauddin mengatakan, tujuan kegiatan ini adalah untuk menumbuhkan minat belajar kepada anak-anak serta masyarakat Dusun Waessuru di masa pandemi.
"Disana juga kami membuat Baruga Macca (Taman Baca Masyarakat) sebagai tempat pengembangan minat baca khususnya warga Dusun Waessuru", ujarnya.
Serta menjadikan SDN 14 Pangempange sebagai sekolah binaan.
Kegiatan ini dimulai pada tanggal 22-28 Februari 2021 dan merupakan ajang pendekatan sekaligus perkenalan kepada masyarakat setempat.
Ketua Umum IMPS Koperti UIN AM, Angga Winanda berharap agar masyarakat Dusun Waessuru selalu menerima kehadiran IMPS Koperti UIN AM. Dan teruntuk pengurus, Panitia Pelaksana, dan seluruh kader IMPS Koperti UIN AM agar tetap konsisten dengan apa yang sudah dilakukan.